Contoh Surat Keterangan Sakit Siswa Yang Baik dan Benar
Selasa, 27 Juni 2017
Edit
Surat keterangan sakit siswa didalamnya memberitahukan bahwa seorang siswa tidak bisa berangkat masuk sekolah karena sakit. Surat keterangan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi orang tua/wali murid yang ingin membuatnya, sehingga dapat mengetahui bagaimana cara penulisan surat yang baik dan benar.
Contohnya dapat dilihat seperti berikut:
Pameungpeuk, .... 27 April 2017
Kepada Yang Terhormat,
Bapak / Ibu Guru
di Kelas
Assalamu alaikum wr. wb..
Dengan hormat,
dengan surat ini kami selaku orang tua dari:
nama: ...................
kelas: ...................
memberitahukan bahwa putra / putri kami tersebut selama tiga hari ke depan tidak dapat mengikuti pembelajaran di kelas karena sakit. Sehubungan dengan itu, maka kami memohon izin kepada Bapak / Ibu selaku guru di sekolah agar memaklumi kondisinya. Beserta surat ini kami melampirkan surat keterangan sakit dari dokter.
Atas perhatian Bapak / Ibu Guru kami ucapkan terima kasih.
Wassalamu alaikum wr. wb..
Hormat kami
..........................
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Semoga contoh di atas dapat bermanfaat.